Arti Kata

Temukan arti kata atau makna kata sesuai dengan referensi Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)



Arti kata gelanggang

1 ruang atau lapangan tempat menyabung ayam, bertinju, berpacu (kuda), berolahraga, dsb;
2 medan perang (pertempuran, perjuangan);
3 lingkaran yang mengelilingi (bulan, matahari, luka, dsb);
- gelanggang ayam tempat menyabung ayam;
- gelanggang bulan kandang bulan;
- gelanggang matahari kandang matahari;
- gelanggang mata warna ke biru-biruan di sekeliling mata;
- gelanggang perang medan perang (pertempuran, perjuangan);
- gelanggang pertandingan tempat bertanding; arena pertandingan;
- gelanggang politik arena politik; percaturan politik;
- gelanggang remaja arena remaja; tempat kegiatan (pertemuan, ceramah, dsb) di luar sekolah;
- gelanggang samudera tempat rekreasi yang terletak di tepi pantai;
- gelanggang susu lingkaran hitam di sekeliling pentil payudara;

Kumpulan pertanyaan TTS untuk jawaban gelanggang

- Arena
- Ruang tempat berolahraga